Satu Juta Rakyat Syiah Iran Tahun Ini Berhaji ke Karbala


[portalpiyungan.comOtoritas Irak mengatakan tahun ini 1437 H (2016) sekitar satu juta warga Syiah Iran mengunjungi Irak untuk melaksanakan haji, atau yang mereka sebut 'ziarah arafah'. Mereka mengunjungi masjid Imam Husain di Karbala.

Dilansir SkyNewsArabia, Sabtu (10/9), ramainya peziarah dari Iran setelah keluarnya fatwa Ali Khomeini, pemimpin tertinggi Syiah Iran yang membolehkan berhaji ke tempat suci Syiah (masjid Imam Husain) di Karbala.

Pelaksanaan ibadah haji versi Iran ini dibiayai sendiri oleh pemerintah Iran dengan menempatkan petugas dan pelayan jamaah haji yang didatangkan langsung dari Iran. Para pelayan jamaah haji tersebut diambil dari pihak keamanan Iran.

Menurut juru bicara kementrian dalam negeri Irak, jamaah haji dari Iran tersebut masuk melalui perbatasan di sebelah timur Irak, jumlahnya mencapai satu juta jiwa. Mereka menamakan kunjungan mereka dengan 'ziarah arafah', ungkap juru bicara kementerian dalam negeri Irak.

Usaha Iran memecah belah umat islam sangat terlihat dengan membelokkan ibadah haji yang seharusnya ke Makkah, Saudi Arabia menjadi ke Karbala di Irak.

Sebelum pelaksanaan ibadah haji tahun ini, terdengar pemerintahan Iran menyerang kerajaan Saudi dengan begitu keras.

Iran disinyir 'cemburu' melihat Saudi yang memegang kendali pelaksanaan haji umat islam sedunia, itu sebabnya saat ini Iran mengambil alih kendali kunjungan ke Karbala dan menguasai tempat suci kaum syiah tersebut terutama dari sisi ekonomi.

Sumber: SkyNewsArabia




Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Satu Juta Rakyat Syiah Iran Tahun Ini Berhaji ke Karbala"

Posting Komentar